Restoran di Margo City, Tempat Makan Enak bersama keluarga
10+ Restoran di Margo City dengan rating diatas 4.5 skala 5. Mulai dari menu jepang, korea dan bahkan menu lokal, ini dia restorannya

Lokasi :
Jl. Margonda Raya No.358, Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16423
Jam buka:
Senin – Minggu
10.00 – 22.00 WIB
Tempat Makan di Margo City
Setidaknya, ada 10+ Restoran di Margo City dengan rating 4.5 keatas.
Untuk yang sudah tahunan berada di Depok, pasti sudah tidak asing dengan Margo City. Karena ini salah satu tempat favorit warga Depok.
Margo City adalah pusat perbelanjaan Depok yang diresmikan sekitar 2006 lalu, lokasinya tepatnya berada di Beiji, Kota Depok.
Untuk anda yang ingin shopping, sekedar jalan, kulineran bahkan olahrga di Gym maka Margo City adalah tempat yang sangat ideal untuk itu semua.
Nah, sekarang untuk anda yang sedang cari tempat Makan di Margo City, berikut ini kami sertakan daftar Restoran di Margo City.
Semoga saja bisa membantu, mari kita ulas satu persatu.
Restoran di Margo City, Depok
1. Restoran Sushi TEI
Sushi TEI merupakan Restoran Jepang yang tentu saja menyajikan berbagai masakan Jepang. Menu Sushi TEI yang paling terkenal adalah Shabu Shabu.
Awalnya Sushi TEI ini dibuka menggunakan gerobak dengan menu utamanya adalah ikan, hingga hari ini menunya bertambah variatif.
Dan yang paling menarik, menu menu yang disajikan oleh Sushi TEI sudah terdaftar di LPPOM MUI, sehingga dipastikan halal.
Untuk anda yang ingin memcoba menu-menu unggulan dari Sushi TEI, biasa melakukan pembayaran secara cash, kartu kredit/debit dan Gopay.
Sekilas, beberapa menunya terlihat sama dengan Shabu Hachi. Mungkin karena Menu mereka memang sama-sama berasal dari Jepang.
2. Imperial Kitchen & Dinsum
Restoran yang satu ini biasanya menyajikan berbagai macam makanan khas Chinese, termasuk Dinsum.
Awalnya, Dinsum dibuat memang menggunakan Babi, walaupun pada akhirnya masing-masing daerah dan negara punya rasa khasnya sendiri.
Tapi karena awalnya dibuat menggunakan Babi, maka banyak yang menyangsikan apakah Dinsum Imperial Kithcen Halal atau tidak.
Restoran ini mendapatkan rating 4.5 skala 5 di Google Bisnis, dengan total reviewer sebanyak 690+.
Untuk anda yang menyukai masakan chinese dan tidak terlalu khawatir dengan soal makananan halal atau tidak, maka restoran ini bisa anda coba.
3. Remboelan
Setelah sekian lama menjadi salah satu Restoran lokal yang terkenal di Jakarta, akhirnya ia juga buka di Depok, tepatnya di Margo City.
Untuk anda yang ingin menikmati menu-menu lokal dengan rasa yang beraneka ragam, mungkin mencoba masakan restoran ini adalah pilihan yang tepat.
4. Sagoo Kitchen
Jika anda rindu dengan kuliner rasa lokal, maka Sagoo Kitchen adalah pilihan yang sangat tepat untuk anda kunjungi.
Ini adalah salah satu Restoran di Margo City yang cukup diminati.
Untuk review di Google bisnis sebenarnya tidak terlalu woww, mendapatkan rating 4.3 skala 5. Tapi tetap sangat layak untuk anda coba.
5. Gyu -Kaku
Ada banyak restoran jepang yang menawarkan menu-menu menarik di Margo City, salah satunya adalah Gyu Kaku.
Merupakan salah satu khas Jepang yang menawarkan menu dengan daging kualits tinggi. Daging yang digunakan adlaah daging Sapi.
Beberapa menu Gyu Kaku yang menggunakan daging Sapi adalah AUS Wagyu, Sirloin, Gyu Kaku Karubi dan Beef Tongue.
Jika anda tidak suka daging atau menghindari makan daging, tidak perlu khawatir, bisa memesan chicken wing dan chicken breast.
Untuk range harganya antara 158 ribu hingga 258 ribuan saja.
6. Sushi Hiro
Sushi Hiro merupakan restoran jepang yang menyajikan menu-menu klasik jepang secara berkelas.
Anda bisa menikmati menu Sushi Hiro ini di Margo City dan beberapa tempat lainnya di Jakarta.
7. Shaburi & Kintan Buffet
Shaburi & Kintan Buffet merupakan salah satu restoran Jepang dengan konsep All you can eat.
Salah satu hal yang paling unik dari Restoran ini adalah dipisahkannya antara penikmat Shaburi dan Kintan.
Jika anda ingin menikmati shaburi, maka anda akan terpisah dengan mereka yang ingin menikmati kintan.
8. Bakmi GM
Hi, untuk penggemar bakmi, anda bisa juga mencoba masakan dari Bakmi GM. Ini adalah salah satu restoran Bakmi di Margo City.
Restoran ini cukup terkenal bahkan mendapatkan rating yang cukup bagus. YAitu rating 4.5 skala 5 dengan total reviewer 950+ lebih.
Untuk anda yang ingin mencoba bakmi fenomenal ini, sebaiknya datang ke Margo City antara pukul 10 hingga 21 malam.
9. Pepper Lunch
Pepper Lunch merupakan salah satu makanan cepat saji dari Jepang. Restoran ini juga sangat terkenal di Idnonesia.
Untuk anda yang berada di Depok, bisa mengunjungi Restoran ini di Margo City. Tentu dengan menu-menu unggulannya.
Untuk anda yang muslim tidak perlu khawatir, karena restoran ini sudah mendapatkan sertifikat halal dari MUI.
Khusus untuk Pepper Lunch Depok Margo City mendapaktan rating yang cukup bagus, nyaris sempurna.
Rating yang mereka dapatkan di Google adalah 4.6 skala 5 dengan total reviewer di Google bisnis 760+, fantastis.
10. Burger King Margo City
Burger King merupakan salah satu Restoran di Margo City dengan menu andalannya adalah hamburger dan minuman.
Jika anda kebetulan berkunjung ke Margo City, tidak ada salahnya untuk menikmati menu-menu unggulan dari Burger Kings
11. SaladStop
Khusus untuk teman teman yang ingin mencoba makanan sehat ala SaladStop, bisa mengunjungi Margo City.
Berita baiknya, SaladStop ini sudah mengantongo sertifikasi halal dari MUI, jadi untuk muslim tidak perlu ragu lagi kehalalannya.
Menu SaladStop yang cukup sering disebut-sebut adalah menu Salad Chikin ME up Salad, merupakan menu seasonal korea ala Indonesia.
Beberapa restoran di Margo City yang lain dengan rating diatas 4.5 adalah Marugame Udon Margonda Ray, A Fung Bakso dan Sogogi Shabu & Grill Margonda.